Teknologi telah membuat pengelolaan keuangan bisnis jadi lebih mudah. Apalagi dengan hadirnya aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis yang bakal kami bahas di sini.
Awalnya, kamu mungkin berpikir kalau akuntansi Excel di perusahaan jasa dan dagang itu sama aja.
Padahal beda. Secara sederhana aja, kedua bisnis ini berjalan dengan masing-masing sistem.
Kalau perusahaan dagang itu fokusnya untuk jual-jualin produk. Sedangkan untuk perusahaan jasa, jual layanan, keahlian, skill, dan sejenisnya.
Jelas pengelolaan keuangannya amat berbeda. Maka dari itu, ada software akuntansi gratis Excel untuk perusahaan dagang dan ada software khusus untuk perusahaan jasa.
Apa Bedanya Akuntansi Perusahaan Dagang dan Jasa?
Sebelum masuk ke beberapa rekomendasi kami untuk aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis yang terbaik, kami menyarankan agar baca ini dulu.
Yap, kami bakal jelasin apa yang membedakan akuntansi di perusahaan dagang dan juga perusahaan jasa. Ini penjelasannya:
1. Perusahaan Dagang
Bagi yang belum tahu, perusahaan dagang adalah perusahaan yang menjual produk maupun barang yang tersedia ke konsumen.
Perusahaan dagang tidak memproduksi barangnya sendiri. Melainkan dengan membeli produk dari supplier dengan bentuk bahan jadi.
Dengan kata lain, perusahaan dagang punya tujuan untuk menjual lagi produk atau barang yang sudah diambil dari tangan supplier tanpa perlu mengubah bentuk asalnya.
Perusahaan jenis ini mengambil keuntungan dari selisih penjualan. Nah, di dalamnya tentu ada sistem akuntansi dengan implementasi sebagai berikut:
- Ada HPP, akhirnya ketika akan menentukan harga pokok barang, penentuannya jauh lebih mudah.
- Ada stok persediaan barang jadi.
- Di perusahaan dagang, tidak pakai HPP dan tidak ada biaya akuntansi.
Jadi, perbedaannya terletak di aktivitas juga akun yang ada di dalamnya. Akuntansi di perusahaan dagang menekankan pencatatan barang dagangan.
Entah yang masuk dan juga yang keluar dari perusahaan. Bahkan juga yang terjual ke konsumen.
Pencatatan barang ini jadi pusat dari sistem akuntansi perusahaan karena data dalam akun ini amat berpengaruh ke penghitungan akun yang lain.
Ini adalah daftar akun di perusahaan dagang yang tidak tersedia di akuntansi perusahaan jasa:
- Akun pembelian
- Akun penjualan
- Akun persediaan
- HPP
- Akun potongan tunai
- Akun potongan pembelian
- Akun retur penjualan
- Beban pemasaran
2. Perusahaan Jasa
Nah, untuk jenis ini dan software akuntansi perusahaan jasa gratisnya akan kami rekomendasikan, merupakan perusahaan yang tak memproduksi dan menghasilkan barang.
Maka dari itu, perusahaan jasa tidak punya stok barang buat dijual ke konsumen. Perusahaan jasa menjual produk yang tak berwujud.
Jelas beda dengan perusahaan dagang dan manufaktur. Mereka menjual bentuk jasa dan layanan dari perusahaan.
Adapun implementasi sistem akuntansinya yakni:
- Tidak perlu ada penentuan HPP.
- Tidak perlu bikin laporan HPP
- Tidak ada stok barang
- Pembelian langsung masuk ke akun peralatan atau perlengkapan
Perbedaan ini juga terletak di kegiatan usaha dan juga produk yang bisa dihasilkan. Hal itu berpengaruh pada lembar kerja yang dipakai setiap perusahaan.
Akun yang ada di perusahaan jasa hanya akun pendapatan saja. Jelas beda dari perusahaan dagang yang punya beberapa jenis akun seperti akun penjualan, HPP, dan harga pokok penjualan.
Berikut ini siklusnya:
- Analisa transaksi
- Pembuatan neraca saldo atau neraca percobaan
- Jurnal penyesuaian
- Neraca lajur
- Pembuatan laporan keuangan
- Jurnal penutup
- Jurnal pembalik
- Dan pembuatan neraca akhir atau awal
Dengan perbedaan ini, kamu mungkin sudah paham tentang kenapa perusahaan jasa memang butuh sistem akuntansi yang berbeda.
Maka dari itu, kehadiran dari aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis ini akan sangat membantu.
Aplikasi Akuntansi Excel Perusahaan Jasa Gratis
Nah udah penasaran dengan aplikasi akuntansi gratis PC yang pas buat perusahaan jasa? Simak sini rekomendasinya:
1. Aplikasi Akuntansi Excel
Pertama adalah aplikasi akuntansi Excel. Bisa dikatakan software atau aplikasi ini punya dua fungsi.
Tidak cuma cocok buat bisnis atau perusahaan dagang, tapi aplikasi ini juga cocok untuk perusahaan di bidang jasa.
Fitur-fitur yang ada di sini bisa mencukupi kebutuhan UKM. Misalnya saja kode akun, buku besar, kode bantu, jurnal umum, bahkan sampai neraca lajur.
Cuma tetap ada batasan dalam versi gratisnya. Kamu dibatasi untuk punya 10 baris akun saja.
Kode bantunya terbatas di 5 baris, buku besar dan pembantu di 15 baris, jurnal umum hanya 25 baris, serta neraca lajur dengan batasan 10 baris.
Kalau kurang dengan fitur aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis ini, kamu bisa beli versi yang lebih lengkap.
Harganya Rp350 ribu. Tidak kami katakan murah tapi cukup worth untuk kamu dapatkan. Selain punya fitur yang tak terbatas, di versi berbayarnya didukung agar memudahkan kegiatan pembukuan.
Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah tersediana panduan. Bentuknya ebook dan video tutorial.
Segera download software akuntansi Excel gratis full version ini dan kamu bisa langsung menggunakannya di Microsoft Excel 2007 bahkan juga untuk Excel terbaru.
Download langsung di websitenya yakni http://aplikasiakuntansiexcel.com/free-download/.
2. Software XCL Media
Software akuntansi gratis full version untuk perusahaan jasa selanjutnya dibuat XCL Media yang berasal dari Solo.
Software ini juga bisa kok digunakan untuk perusahaan jasa. Saat pertama mendownload, terdapat dua file yang akan langsung terdownload: file dagang dan manufaktur.
Nah, bagi kamu yang perusahaanya bergerak di bidang jasa, bisa juga pakai file dagang untuk akuntansi usahamu.
Sistem dalam aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan akuntansi dalam akuntansi perusahaan jasa.
Fitur-fitur yang ada di software ini bisa untuk bisnis kecil sampai menengah. Ada beberapa fitur yang disediakan.
Beberapa di antaranya yakni fitur penjualan, buku besar, pembelian, arus kas, juga neraca lajur.
Bagi yang bingung dengan cara menggunakannya, tenang aja. Di sini kamu bisa pakai ebook yang berisikan panduan lengkap.
Pastinya terdapat sejumlah batasan di dalam aplikasi ini. Tapi jika kamu ingin menggunakan fitur yang tidak terbatas, jangan khawatir untuk pakai yang berbayar.
Harganya cuma Rp 60.000 saja.
3. Profitworks
Aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis selanjutnya adalah Profitworks. Aplikasi ini awalnya emang berbayar. Harganya pun cukup mahal yakni $29.00.
Tapi sekarang, Profitwork beralih menjadi software akuntansi gratis UMKM dan juga bisnis menengah dalam bidang jasa. Yap, kamu bisa dapat aplikasi ini dengan gratis.
Profitworks punya sejumlah fitur dasar yang amat dibutuhkan utamanya bagi pebisnis kecil juga menengah.
Contohnya saja invoice, neraca lajur, buku besar, dan yang lainnya. Tidak ada batasan dalam fitur Profitworks.
File yang ada di dalam Profitworks pun bisa kamu kustomisasi. Misalnya dengan menambahkan nama perusahaan, logo, bahkan desain atau tampilannya.
Dengan memakai aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis ini, banyak keuntungan yang bisa kamu dapetin.
Beberapa di antaranya yakni bisa digunakan selamanya tanpa perlu ada biaya, gampang, fleksibel, dan customable.
Bahkan filenya bisa kamu transfer dengan mudah dari satu komputer menuju komputer yang lainnya.
Soal keamanan data, aman banget kok. Soalnya kamu nggak perlu memberikan email dan informasi kredensial lain sebelum mendownload aplikasi ini.
Downloadnya di sini: Profitworks
4. Excel Cashbook
Download software akuntansi gratis Excel Cashbook. Nantinya kamu bisa menggunakannya untuk mengkustomisasi kolom sesuai dengan yang dibutuhkan.
Balance dikalkulasi dengan otomatis sesuai dengan formula yang ada. Sehingga yang perlu kamu lakukan yakni input nominal yang dihabiskan.
Rekonsiliasi bank pun bisa kamu lakukan dengan Excel Cashbook ini.Tak hanya itu, ada juga fitur Statement Report yang bisa menampilkan laporan otomatis.
Laporan otomatisnya berupa jawaban atas pertanyaan apakah bisnismu menguntungkan atau mengalami kerugian.
Bagi yang memang belum tahu cara mengoperasikan aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis ini, kamu bisa menonton video tutorialnya.
Link downloadnya: Excel Cashbook
Dengan keempat aplikasi akuntansi Excel perusahaan jasa gratis yang sudah kami rekomendasikan, pengelolaan keuangan di perusahaan jasamu bisa jauh lebih mudah.